Certified Internal Auditor Professional Specialist (CIAPS)

Jakarta (UNAS) – Kepala Biro Administrasi dan Kemahasiswaan (Biromawa) bersama dengan Kepala Bagian Penalaran mengadakan kegiatan internal auditor professional specialist kepada lead auditor Universitas Nasional melalui via zoom pada 18 sd 19 Desember 2023.

Kegiatan ini di isi dengan materi dari masing-masing pada bidang Lead Auditor tentang tata kelola, pengendalian dan manajemen kebijakan audit internal, manual audit (kebijakan serta prosedur). Cara pengelolaan audit internal dan eksternal dalam memeriksa standar kinerja cara kerja, auditor bekerja dan implementasinya.

Biro Administrasi Kemahasiswaan dan Alumni mengadakan kegiatan pelatihan sosialisasi manajemen talenta bidang riset dan inovasi kepada bagian lead auditor untuk mewujudkan integritas, objektivitas, kerahasiaan, kompetensi terhadap sebagai profesi audit internal dan eksternal secara periodik. Melalui layanan penjaminan bertujuan untuk memeriksa bukti dan menyediakan penilaian independen terhadap tata kelola, pengendalian dan manajemen risiko suatu organisasi.
Kegiatan tersebut sangat dibutuhkan mengingat tidak semua lead auditor merupakan orang-orang yang memang mumpuni di bidang tersebut, sehingga dibutuhkan sosialisasi agar dapat membuka Wawasan dan Kreativitas bagi auditor. (AA)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

one × 4 =

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.